Aneka Resep Masakan: Cireng Bumbu Rujak ( Anti Meledak )

Minggu, 12 Juli 2020

Cireng Bumbu Rujak ( Anti Meledak )





Bahan-bahan : (1 porsi 7 keping)

Bahan cireng 3 siung bawang putih
2 sdt garam
1 sdt kaldu bubuk
150 ml air
120 gr tepung tapioka


Bahan bumbu rujak 1 sdm asam jawa
8 buah cabe rawit atau sesuai selera
1/2 sdt garam
5 sdm gula jawa
Air secukupnya


Langkah pembuatan:
Untuk Bumbu rujak tinggal haluskan saja semua bahan, test rasa sesuaikan selera, baik tingkat manis pedas maupun kekentalannya.



Untuk pembuatan cireng
Haluskan bawang putih garam dan kaldu bubuk (saya pakai kaldu jamur non msg) boleh tambahkan lada jika suka

Masukkan air pada wajan ati lengket campur dengan bumbu halus lalu masukkan 2 sdm munjung tepung tapioka (ambil dari 120gr tepung tapioka) nyalakan api aduk terus hingga adonan kental

Masukkan sisa tepung pada wadah dan tuangkan adonan cireng yang tadi di masak.

Campurkan selagi panas dengan spatula.

Sisakan sedikit tepung tapioka tidak perlu tercampur semua Ambil sedikit adonan pipihkan jika terasa lengket balur dengan sisa tepung yang tidak tercampur tadi

Jika mau di simpan maka adonan yang sudah di bentuk di masukkan frezer saja

Panaskan minyak.

Goreng dengan api sedang hingga permukaannya keras.

Siap dinikamati krispi diluar kenyal di dalam


Tidak ada komentar:

Posting Komentar